Postingan

PENIPUAN DALAM PERDAGANGAN

Perkembangan kehidupan masyarakat khususnya di bidang ekonomi dan bisnis melahirkan berbagai bentuk perilaku yang dapat merugikan masyarakat itu sendiri. Perkembangan perilaku tersebut juga melahirkan berbagai bentuk atau modus kejahatan. Sebagian perbuatan tersebut sudah diatur dalam hukum pidana dan sebagian masih berada dalam wilayah abu-abu atau grey area, artinya dianggap sebagai perbuatan hukum perdata semata walaupun sebenarnya perbuatan tersebut telah menimbulkan kerugian bagi sebagian masyarakat, dan juga islam sangat menantang keras kecurangan dalam berbisnis terutama perdagangan. Manusia merupakan ciptaan Allah SWT yang paling sempurna. Manusia telah dibekali akal pikiran yang begitu luar biasa oleh Allah SWT. Di zaman ini kegiatan ekonomi (mua’malah, iqtishadiyah) adalah cara agar manusia dapat memenuhi kebutuhan hidupnya. Dalam upaya untuk memenuhi tujuan kegiatan ekonomi tersebut, manusia melakukan berbagai hal. Mulai dari memproduksi barang atau jasa, menjual barang, dan